Member fb pasti punya email. Email kita perlukan untuk banyak kepentingan mulai dari yang bersifat pribadi, bisnis atau pekerjaan. Karena itu kita berharap bahwa surat2 yg masuk ke akun email kita adalah sesuatu yg memang penting untuk pekerjaan kita. Pada akun email biasanya kita bisa memanage surat2 sampah untuk dilaporkan sebagai SPAM shg surat2 semacam itu tidak muncul pada INBOX akun email kita.
SPAM FACEBOOK ?
Sesudah jadi member facebook, berapa banyakkah mail dari fb yang anda terima tiap harinya ? Banyak sekali bukan? Bahkan bisa lebih banyak dibanding surat2 yg diperlukan dlm kerja dan bisnis. Malah saya sempat akan melaporkannya ke yahoo! sebagai spam. Tapi kam itu ada karena kita memang membernya fb ? Jadi saya pikir gak adil kalo surat2 dari fb saya golongkan spam.
Bagaimana ini bisa terjadi?
Dalam Polic agrement fb memang tertera aturan bahwa fb akan menyampaikan pada email kita tentang semua aktivitas di fb yang berkaitan dng diri member. Semakin banyak teman, applikasi dan aktivitas yg anda lakukan di fb maka akan semakin banyak pula surat2 pemberitauan dari fb yg masuk ke email anda.
ADA 68 AKTIVITAS di FB
Tahukah anda, berapa banyak jenis aktivitas yang bisa terjadi dalam fb ? Jumlahnya mencapai 68 dan bisa lebih banyak lagi bila anda banyak mengaktivkan aplikasi tambahan. Jadi wajar kalo email anda akan penuh surat dari fb.
TIPS
untuk MENGATUR EMAIL NOTIFIKASI/ PEMBERITAUAN Facebook
Pertama tama masuklah ke akun fb anda. Kemudian Klik PROFILE. Cari dan klik tombol PENGATURAN. Lalu klik PEMBERITAUAN atau Notifikasi kalo anda pake english.
Setiap aplikasi fb mempunyai pengaturan tersendiri berkenaan dng pemberitauan email.
Klik nama applikasi di sebelah kanan untuk menyunting pengaturan aplikasi yang anda setujui untuk diberitaukan melalui email anda.
» klik AKTIV bila anda ingin di email tentang aktivitas tersebut.
» klik NON AKTIV bila anda ingin tidak di email walau ada aktivitas pada aplikasi tersebut.
ITEM PENGATURAN APLIKASI
1. FACEBOOK
sebenarnya disini ada 12 macap aplikasi, tapi yg tampil biasanya cuma 5.
Klik TAMPILKAN YANG LAIN. nah akan muncul 7 apl tambahan. Silahkan atur dng cara klik pada tombol AKTIV atau NON AKTIV sesuai selera anda.
2. KOLEKSI FOTO
pada bagian ini ada 7 aktivitas yang bisa anda atur.
3. GROUP
ada 7 aktivitas yg gak penting banget dan bisa anda non aktivkan.
4. HALAMAN
Cuma ada 1 aktivitas kalo2 ada yg minta anda jadi moderator untuk diskusi virtual.
5. ACARA
anda bisa atur 7 aktivitas dlm aplikasi ini.
6. CATATAN
ada 3 aktivitas
7. TAUTAN
ada 2 aktivitas yang mungkin terjadi disini.
8. VIDEO
Lumayan banyak. Disini ada 5 aktivitas yang bisa anda atur.
9. HADIAH
10. PUSAT BANTUAN
pada 2 aplikasi tsb masing2 ada 1 jenis aktivitas yg bisa anda atur.
11. CORETAN DINDING
anda bisa seting 2 jenis aktivitas yg ada disini.
12. PEMBAHARUAN LAIN DARI FACEBOOK
disini ada 3 item notifikasi. Sebaiknya dibuat aktiv aja karena jarang2 ada dan tentu kita tak ingin ketinggalan hal baru dari fb bukan ?
13. APLIKASI LAINNYA
Standarnya sih cuma 5 tapi bisa jadi tambah 13 jenis aktivitas atau bahkan lebih banyak lagi tergantung dari aplikasi tambahan yang aktiv di fb anda.
Nah, kalo dah selesai jangan lupa klik SIMPAN PERUBAHAN dan juga klik PENGATURAN SELESAI kalo sudah tak ada yang akan anda atur lagi.
Mau lihat hasilnya ? Tunggu berapa jam atau sehari aja deh. Email anda akan kembali langsing dan enak dipandang. Semua email yang masuk benar memang surat yang anda perlukan.
Tidak ada lagi spam face book.
Anyway,APAKAH ANDA SEPAKAT KALO NOTIFIKASI FACEBOOK PADA EMAIL KITA DIMASUKKAN DALAM KELOMPOK SPAM ?
No comments:
Post a Comment